Mahasiswa Uzbekistan Ajak Traveler UNS dan Indonesia Wisata ke Asia Tengah

Rabu siang, tanggal 15 Mei 2013, seorang mahasiswa asal negeri Uzbekistan berbagi informasi budayanya kepada para mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS). Rima Sotlikova namanya, sesi pemaparannya di Puskom UNS merupakan satu rangkaian acara bersama traveler Agustinus Wibowo.

Rima Sotlikova mengajak mahasiswa Indonesia untuk berwisata atau traveling ke Uzbekistan. Rima bersama mahasiswa Uzbekistan lainnya memiliki keinginan membuka Indonesia Cultural Center di negara asal mereka.

Perkenalan Budaya

"Ingin mengajar di sana tentang bahasa Indonesia, tari Jawa, tari Palembang, kami sudah coba disini," lanjutnya. Pengalamannya di Indonesia menginspirasi Rima untuk memperkenalkan budaya Indonesia yang beragam.

Pada kesempatan tersebut, mahasiswa UNS Surakarta asal Uzbekistan, Maksud Khosimov, Akmal Ungalov, dan Rima Sotlikova, menjadi pusat perhatian peserta yang hadir. Mereka memperkenalkan negara Uzbekistan, tempat-tempat yang menarik, tradisi pernikahan, masakan, pakaian, hingga permainan tradisional. 

Nasi Palov dan Baju Chopon adalah nama masakan dan pakaian tradisional yang dipresentasikan. Rima Sotlikova mengungkapkan rasa kagum terhadap Indonesia. "Sangat senang dengan budaya Indonesia, orang Indonesia," ungkap mahasiswi yang kuliah di Jogjakarta ini. 

International Office UNS Surakarta memberikan tempat bagi mahasiswa-mahasiswa Uzbekistan untuk memperkenalkan budaya mereka. Presentasi tersebut merupakan rangkaian acara yang diselenggarakan UNS TellUs International Office UNS Surakarta.


Artikel ini ditulis ulang oleh Dr. Andika Sanjaya, S.I.Kom, M.Si dan dimuat sebagai advertorial di Situs Scout Indonesia pada tanggal 16 Mei 2013.

Comments